5 Heli Dikerahkan Cari Heli Hilang di Pegunungan Meratus
Bakawal, JAKARTA – Tim SAR gabungan mengerahkan lima helikopter pada hari ketiga pencarian heli tipe BK117 D3 milik Eastindo Air yang hilang kontak di sekitar Air Terjun Mandin Damar, Mentewe, Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
Kepala Kantor SAR Banjarmasin, I Putu Sudayana, mengatakan tambahan tiga heli disiapkan agar pencarian dari udara lebih maksimal. Kelima heli itu terdiri dari satu unit milik Polairud Mabes Polri, satu heli Puma TNI AU, satu heli BNPB, dan dua heli Estindo Air.
“Helikopter Estindo sempat terbang pagi tadi pukul 06.50–08.50 WITA, namun hasilnya masih nihil,” ujarnya, Rabu (3/9). Pencarian heli Polairud batal dilakukan karena cuaca buruk.
Sesuai SOP, operasi tanggap darurat ditetapkan tujuh hari sejak laporan hilang pada Senin (1/9). Heli yang membawa delapan orang itu terakhir terdeteksi pukul 08.54 WITA, delapan menit setelah lepas landas dari Bandara Syamsir Alam, Kotabaru, menuju Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Pesawat dijadwalkan tiba pukul 10.15 WITA, namun hilang kontak dan baru dilaporkan pukul 12.02 WITA.
Penumpang dalam heli adalah Capt. Haryanto (pilot), Hendra (engineer), Mark Werren, Yudi Febrian, Andys Rissa Pasulu, Santha Kumar, Claudine Quito, dan Iboy Irfan Rosa.
Selain jalur udara, tim SAR membuka Posko 3 di Desa Emil Baru, Kecamatan Mentewe, untuk memperluas pencarian ke perbatasan Tanah Bumbu–Banjar. Sejumlah personel TNI, Polri, BPBD, dan relawan juga menyisir hutan.
Warga di sekitar Gunung Mandin Damar mengaku sempat mendengar ledakan keras, yang kini menjadi salah satu fokus pencarian tim.
ADMIN