NEWS

Solidaritas Perjuangan Buruh, Wamenaker Pakai Kaus One Piece

Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan. Foto: Antara
Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan. Foto: Antara

Bakawal, JAKARTA - Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer Gerungan atau Noel menggunakan kaus anime "One Piece" sebagai bentuk dukungan moril kepada para buruh PT Bumi Sarimas Indonesia, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat yang berunjuk rasa.

Hal tersebut disampaikan Noel usai melakukan pertemuan dengan perwakilan PT BSI, serta Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) PT Bumi Sarimas Indonesia untuk membahas pelunasan gaji karyawan selama empat bulan yang belum dibayarkan.

"Pertama, ini menunjukkan semangat pemerintahan Pak Prabowo adalah semangat solidaritas," kata Wamenaker di Kabupaten Padang Pariaman, Provinsi Sumbar, seperti dilansir Antara, Kamis (7/8).

Baca juga: Komnas HAM: Atribut One Piece Bentuk Kebebasan Berekspresi

Menurut dia, kaus anime asal Jepang tersebut sekaligus menandai bentuk perlawanan terhadap ketidakadilan yang dialami para buruh PT BSI, dimana gaji mereka selama empat bulan terakhir belum dibayarkan oleh perusahaan.

"Artinya, ini bentuk solidaritas kita kepada kawan-kawan buruh sekaligus menegaskan kehadiran negara kepada masyarakat," katanya.

Beberapa waktu terakhir masyarakat diramaikan dengan fenomena pengibaran bendera bajak laut dari seri manga Jepang, One Piece, menjelang HUT Ke-80 RI pada 17 Agustus.

Bendera fiktif tersebut memiliki latar hitam dan tengkorak, serta dua tulang yang menyilang di belakangnya. Tengkorak berwarna putih dengan ekspresi tersenyum itu berhiaskan topi jerami kuning khas tokoh utama One Piece, Monkey D. Luffy.

Foto editor
Editor:
ADMIN